Panduan Lengkap Karnaval SCTV Tasikmalaya: Jadwal Live, Rute, dan Artis

waktu baca 1 menit
Minggu, 26 Okt 2025 18:03 0 15 Asop Ahmad

TASIKMALAYA — Bagi Anda yang ingin menyaksikan langsung atau melalui layar kaca, berikut adalah panduan lengkap untuk Karnaval SCTV Tasikmalaya 2025 yang berlangsung di Lapangan Cilembang.

Jadwal Acara & Siaran Langsung (Live):

· Hari 1 (Sabtu, 25 Okt 2025): Acara pukul 07.00-21.30 WIB. Siaran live di SCTV pukul 14.00 WIB menampilkan Drive, TBA, Jordy RIZ, Duo Anggrek, serta pemain Asmara Gen Z.
· Hari 2 (Minggu, 26 Okt 2025): Acara pukul 06.00-17.00 WIB. Siaran live di SCTV pukul 14.00 WIB menampilkan Matta Band, The Virgin, Ghea Youbi, dan pemain Beri Cinta Waktu.

Lokasi & Rute Transportasi:
Lokasi utama berada diLapangan Cilembang, Jalan Ir H. Juanda, Kecamatan Mangkubumi.

Pembuatan Website

· Angkutan Umum: Gunakan Angkutan Kota (08) dengan rute Cilembang-Terminal Pancasila.
· Dari Luar Kota: Jika datang dari pool bus Budiman atau Primajasa, lokasi berjarak sekitar 2-3 km dan dapat dijangkau dengan taksi atau ojek online.

Selain konser,pengunjung dapat menikmati senam massal, jalan sehat, lomba mewarnai, bazaar UMKM, dan parade artis. Sebelumnya, rangkaian acara juga telah diisi dengan khitanan massal dan penyerahan bantuan kursi roda.

Oleh: Udan Muhdiana

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Komentar Terbaru

Tidak ada komentar untuk ditampilkan.
Pembuatan Website
LAINNYA